Air Terjun Coban Talun Malang : Lokasi, Harga Tiket, Jam Buka, Daya Tarik & Fasilitas

Wisatarakyat.com – Wisata yang satu ini tidak kalah menariknya dengan wisata yang ada di Kota Malang lainnya. Air terjun coban talun malang memiliki pemandangan alam yang begitu indah. Wisata air terjun dengan panorama pegunungan dan hutan yang begitu asri membuat mata para pengunjung terpikat. Tak hanya air terjun saja, namun terdapat objek yag cocok digunakan menjadi spot foto yang manarik.
Spot foto yang disediakan juga begitu indah dan menakjubkan. Pegunungan yang biru dengan hutan yang begitu hijau menambah nuansa keindahan tempat wisata ini. Tak hanya itu, lokasi yang mudah dijangkau dengan rute yang mudah ditempuh membuat tempat wisata ini ramai dengan pengunjung. Letaknya yang strategis dekat gunung arjuna ini dihiasi dengan berbagai macam taman yang tak kalah indahnya dengan taman-taman yang lain. Anda wajib menjelajah air terjun coban talun ini ketika berada di kawasan Kota Batu.
Lokasi Air Terjun Coban Talun Malang
wisata ini terletak di Dusun Wonorejo, Desa Tulungrejo, Bumiaji, Batu, Jawa Timur, 65336.
RUTE
Dari taman selecta Kota Batu ke arah tenggara menuju bundaran, terus lurus ke Jl. Raya Selecta 350 m. Kemudian belok kiri ke Jl. Pangeran Diponegoro/Jl. Raya Tulungrejo 2,4 km. Lalu belok kiri sampai dilokasi air terjun coban talun.
Harga Tiket Masuk Air Terjun Coban Talun Malang
Tiket masuk Air Terjun Coban Talun Malang sebesar Rp. 12.000
Catatan : Harga tiket bisa berubah mengikuti kebijakan pengelola
Jam Operasional
Jam buka wisata ini adalah setiap hari pada pukul 07.00-17.00 WIB

Daya Tarik
-
Ekosistem air terjun
Ekosistem disekitar air terjun ini sungguh menyejukkan pemandangan. Pengunjung akan disuguhkan pemandangan dengan bebatuan yang begitu besar mengelilingi area wisata. Air dari atas yang menuju ke bawah begitu dingin.
Perasaan lelah akan tergantikan ketika sampai ke lokasi. Untuk bisa ke lokasi air terjun, pengunjung perlu berjalan menurun sekitar 1 kilometer, tentu, bagi pengunjung yang belum terbiasa dengan medan pegunungan akan merasa begitu lelah. Namun, kelelahan tersebut akan segera terbayar dengan adanya nuansa di area air terjun coban talun.
-
Spot foto
Spot foto yang menjadi incaran para remaja ini telah dibagun sedmikian cantiknya. Spot yang selalu membuat ketagian para pengunjung dibuat dengan senyaman mungkin. Pemandangan alami ini akan pasti tak pernah sepi oleh pengunjung. Bagi masyarakat yang bosan dengan suasana kota bisa langsung berkunjung di air terjun coban talun ini.
-
Taman bunga
Tak kalah indah denga area dan spot foto lainnya. Taman bunga ini menyajikan pemandangan yang begitu nyaman untuk dijelajah. Kebun bunga yang memilki banyak koleksi jenis bunga juga sangat bagus dijadikian spot foto untuk para pengunjung.
-
Wahana apache
Wahana di wisata ini begitu berbeda dengan wahan ditempat wisata lainnya. Wahana yang mengusung tema rumah budaya suku indian dibangun untuk para pengunjung. Pengunjung dapat menikmati suasana layaknya berada bersama suku Indian. Pengunjung juga dapat mencoba objek maupun berdandan layaknya seperti suku indian yang ada. Perlengkapan untuk menjadi suku Indian pun telah tesedia di area air terjun coban talun .
Fasilitas
- Mushola
- Are Parkir
- Kantin
- ATV
- Balai serba guna