Wisatarakyat.com – Curug sewu kendal adalah objek wisata alam air terjun dengan ketinggian sekitar 80 meter dengan bentuk undak-undak, fakta ini menjadikan curug sewu sebaik air terjun paling tinggi di jawa tengah. Selain menikmati keindahan alam di sekitar air terjun, wisatawan juga bisa memilih beragam opsi untuk berwisata di kawasan ini

Lokasi Curug Sewu Kendal

Objek wisata ini tepatnya berada di Desa Wisata Curug Sewu, Kecamatan Patean, Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa tengah dengan jarak kurang lebih sekitar 40 KM di selatan kota Kendal. Lokasinya mudah untuk dilalui baik menggunakan kendaraan pribadi maupun umum

Harga Tiket Curug Sewu Kendal

  • Senin- Jum’at : Rp. 15.200
  • sabtu-ahad & hari libur : Rp. 17.200
  • Kolam renang : Rp. 10.000

Catatan : Harga tiket dapat berubah sesuai kebijakan pengelola

Jam Operasional

Kawasan ini buka dari pukul 09.00 hingga pukul 15.00 WIB

Daya Tarik

Wisata Curug Sewu Kendal berada dalam ketinggian 650 mdpl dan dikelilingi oleh hutan. Hal ini menjadikan udara di sekitarnya terasa sejuk dan menyegarkan. Perjalanan menuju destinasi wisata ini akan terasa menyenangkan dan tidak melelahkan meskipun melalui jalur yang berkelok. Kondisi jalan nya mulus dengan dihiasi pohon pinus yang berjajar rapi.

Objek wisata ini berada di tengah kawasan hutan wisata yang dikelola oleh Perhutani Kendal. Setelah melewati gerbang masuk, wisatawan bisa langsung  menuju gardu pandang untuk menyaksikan keindahan alam air terjun dari ketinggian.

Wisatawan dapat melihat pemandangan air terjun dari gardu pandang Munthuk jambe. Dari tempat ini akan terlihat dengan jelas bentuk air terjun yang bertingkat-tingkat dengan tingkat tertinggi memiliki ketinggian 40 meter tingkat kedua sekitar 15 meter sedangkan tingkat ketiga sekitar 20 meter.

Menariknya lagi wisatawan tidak hanya bisa menikmati pemandanganya yang indah namun di tempat wisata ini juga ada fasilitas hiburan untuk anak-anak dan fasilitas lainya seperti panggung hiburan dan gedung pertemuan bahkan ada juga lapangan tenis serta penginapan

Hal menarik lainya pengunjung akan menjumpai beberapa kera yang dibiarkan berkeliaran di kawasan curug dan wisatawan diperbolehkan untuk memberi makan kera-kera tersebut asalkan tidak sembarangan. Seperti tempat wisata pada umumnya curug ini juga memiliki beragam spot foto menarik yang bisa digunakan untuk mengabadikan momen menyenangkan saat liburan kemudian di share di media sosial para pengunjung.

Fasilitas

Fasilitas tempat wisata ini tergolong sudah lengkap dan memadai sehingga wisatawan dapat memenuhi kebutuhanya saat liburan

  • Mushola
  • Area Parkir
  • Kamar mandi
  • Panggung Hiburan
  • Kebun Binatang Mini
  • Taman Bermain Anak
  • Kolam Renang
  • Gardu Pandang

 

 

Bagikan: